Bazar Sembako dan Pakaian Layak Pakai DKR Kwartir Ranting Petanahan Tahun 2017
Bazar Sembako dan Pakaian Layak Pakai DKR Kwartir Ranting Petanahan Tahun 2017
Camat Petanahan Dra. Sri Kuntarti, M.Si selaku Kakak Mabiran hadiri kegiatan bhakti sosial dalam bentuk "Bazar Sembako dan Pakaian Layak Pakai" yang dilaksanakan oleh Dewan Kerja Ranting (DKR) Kwartir Ranting Petanahan Tahun 2017, hari Senin, tanggal 19 Juni 2017, di halaman Kantor Kecamatan Petanahan. Landasan (1. Undang-undang RI Nomor 2012 Tentang Gerakan Pramuka, 2. AD/ART Gerakan Pramuka, 3. Program Kerja DKR, 4. Keputusan Rapat DKR tanggal 11 Mei 2017). Tujuan (1. Untuk melaksanakan Program Kerja Dewan Kerja Ranting Petanahan, 2. Mengamalkan "Satya Darma " Pramuka, 3. Ikut membantu meringankan beban masyarakat). Biaya kegiatan bersumber dari (1. Kwaran Petanahan, 2. Bumbung kemanusiaan yang digalang dari pangkalan gugus depan se-Kwaran Petanahan, 3. Dinas Instansi se-Kecamatan Petanahan, 4. Donatur Umum). Dari penggalangan tersebut terkumpul dana sebesar Rp. 15.250.000,- yang digunakan untuk mensubsidi sembako sebanyak 250 paket, untuk satu paket sembako masyarakat cukup membayar Rp. 45.000,- . Sasaran kegiatan ini adalah masyarakat Kecamatan Petanahan yang kurang mampu sebanyak 250 KK dengan rincian masing-masing desa kurang lebih 11 KK.