Peduli Anak Yatim Piatu, PKK Kecamatan Petanahan memberikan santunan pada Anak Yatim di Kegiatan Rakor Rutin Bulanan
Peduli Anak Yatim Piatu, PKK Kecamatan Petanahan memberikan santunan pada Anak Yatim di Kegiatan Rakor Rutin Bulanan
PKK Kecamatan bersama seluruh PKK desa se kecamatan Petanahan memberikan santunan kepada Anak Yatim/Piatu di Kecamatan Petanahan, Kamis, 25 Juli 2024 di Balai Desa Podourip. Setiap Ketua PKK Desa mengusulkan satu nama penerima santunan dan dihadirkan dalam kegiatan rapat koordinasi rutin bulanan di bulan Juli ini. Dalam kegiatan tersebut, hadir sejumlah 21 Anak Yatim/Piatu perwakilan desa yang didampingi oleh pendamping.
Anggaran didapatkan secara swadaya dari iuran anggota PKK baik kecamatan maupun desa juga donatur dari luar. Memberi santunan anak yatim merupakan salah satu amalan yang dapat dilakukan oleh muslim di bulan Muharram. Terutama pada 10 Muharram yang sering disebut sebagai Lebaran Anak Yatim. Muslim diwajibkan untuk memuliakan anak yatim, menyayanginya, menanggung kehidupannya dan melakukan berbagai kebaikan yang dapat membuat senang hati anak yatim. Bagi mereka yang melakukan kebaikan kepada Anak Yatim akan mendapat ganjaran seperti dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari yang diriwayatkan Abu Hurairah RA, di mana Rasulullah SAW bersabda,
"Orang yang menanggung kebutuhan anak yatim, baik anak yatim itu memiliki hubungan keluarga atau tidak, maka Rasulullah dan orang yang jadi penyantun anak yatim seperti dua jari di surga nanti."
Menyantuni anak yatim merupakan bentuk dari akhlak mulia yang telah diajarkan Rasulullah SAW. Bahkan, dalam sebuah hadits dari Saib bin Abdullah RA, ia menceritakan bahwa dirinya datang kepada Nabi SAW, lalu Rasulullah bersabda,
"Bersikaplah kepada anak yatim seperti seorang bapak yang penyayang." (HR Bukhari)
Umat Islam yang menyayangi anak yatim selama hidup di dunia, niscaya akan dekat kedudukannya dengan Rasulullah SAW di akhirat nanti. Beliau mengibaratkan seperti jari telunjuk dan jari tengah.
Oleh karena itu, dalam kesempatan rakor bulan muharram ini, PKK Kecamatan tidak lupa untuk mengajak PKK Kecamatan berbagi dan peduli kepada anak Yatim/Piatu.
Dalam Kegiatan ini, Ketua TP PKK Kecamatan Petanahan, Ny Bepri Angga Aulia hadir secara pribadi memberikan santunan kepada anak Yatim sekaligus beliau memberikan pengisian materi mengenai Bela Negara. Hikmatnya peserta dalam mengikuti kegiatan rakor seketika ramai dengan ajakan Ketua TP PKK Kecamatan dalam melakukan Tepuk ABITA (Aku bangga Indonesia tanah airku). Pada Rakor bulan Juli yang bertempat di Desa Podourip ini, materi yang disampaikan yaitu mengenai Bela Negara, Persiapan Lomba Administrasi PKK, dan Persiapan Lomba Peringatan HUT RI Kecamatan Petanahan.
"PKK tahun ini akan terlibat dalam kegiatan Lomba tarik-tambang,lomba tumpeng dan kudapan dan diharapkan untuk memeriahkan Jalan Sehat." pinta Ibu Nastanginah selaku sekretaris dalam tambahan penyampaian materi rakor. Materi dilanjutkan oleh Ibu Nur Asiyah, POKJA 1 PKK kecamatan Petanahan mengenai memahami tujuan menikah dan menjadi keluarga sakinah mawaddah warahmah. Ketua TP PKK Desa beserta anggotanya mengikuti kegiatan tersebut dengan lancar dari awal hingga akhir.