SIMULASI PENANGANAN BENCANA
SIMULASI PENANGANAN BENCANA
Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana tahun 2021 diKantor Kecamatan Petanahan diadakan simulasi mandiri penanganan Bencana Gempa Bumi . Acara dilaksanakan pada hari Senin 26 April 2021 mulai pukul 10.00 Wib dengan melibatkan unsur Karyawan Kantor Camat Petanahan, Anggota Koramil Petanahan, Anggota Polsek , Puskesmas ,Potensi Sar Ubaloka, Sar Tunas Kelapa dan masyarakat umum..Skenario simulasi adalah disaat jam dinas dimana banyak orang yang membutuhkan pelayan surat menyurat terjadi gempa besar sehingga karyawan dan masyarakat diperintahkan merapat dititik kumpul yaitu halaman kecamatan, setelah itu bagi yg masih sehat dievakuasi dengan mobil Polsek sedangkan yang sakit atau tidak bisa jalan dievakuasi dengan ambulance. Simulasi dipimpin langsung oleh Camat Petanahan.